Breaking News

Lukman Edy - Hardianto Targetkan Raih 60 Persen Suara di Rohul


PASIRPENGARAIAN - Pasangan calon (paslon) Gubri Wagubri nomor urut 2, Lukman Edy (LE)-Hardianto menargetkan meraup lebih 60 persen suara di Rohul. Untuk mencapai target tersebut, tim pemenangan akan bekerja sekuat tenaga.

"Di Rohul ini target kita bisa meraih 60 persen lebih suara," singkat Sekretaris Tim Pemenangan LE-Hardianto, Hafith Syukri, kepada wartawan, Selasa (6/3/2018).

Dilanjutkan mantan Wakil Bupati Rohul ini, target 60 persen lebih di Rohul ini sangat memungkinkan karena Cawagubri Hardianto punya ikatan keluarga dengan masyarakat Rohul.

"Istri Hardianto ini orang Rohul, anak dari mantan Kadis Kehutanan Rohul pada masanya. Anak dari Pak Nasrun," ungkap Hafith.

Selain itu, program kerja LE-Hardianto juga bagus dan mampu menjawab aspirasi masyarakat Rohul.

"Komitmen Rp1 miliar per desa per tahum adalah program unggulan LE-Hardianto. Program ini menjadi magnet suara di Pilgubri. Selain dari program mendirikan BUMD Perkebunan yang bermanfaat bagi masyarakat Rohul yang sebagian besar memang berkebun," ujar pria yang juga pernah maju sebagai calon bupati Rohul ini. (rls)

No comments